NOVENA KEPADA SANTO YUDAS TADEUS(Novena ini didoakan 6 kali sehari selama 9 hari berturut-turut untuk masalah yang hampir tidak ada jalan keluarnya / kehilangan harapan)
|
Oh, Hati Kudus Yesus Yang dipuji dan dimuliakan selama-lamanya.
Maria bunda Yesus yang terberkati, doakanlah kami.
Santo Yusuf arahkan doaku dan kabulkanlah permohonanku ….. (Sebutkan permohonan Anda.)
Semoga Hati Kudus Yesus disembah, dimuliakan, dan dipuji di seluruh bumi, kini dan selama-lamanya.
Yesus Kristus, kami percayakan diri kami sepenuhnya ke dalam Tangan-Mu.
Rasul yang amat suci, Santo Yudas Tadeus, pelayan dan sahabat Yesus yang setia, Gereja semesta menghormati dan memohon kepadamu, sebagai penolong dari masalah-masalah yang tampaknya tidak ada harapan, hal-hal yang tidak ada jalan keluarnya.
Doakanlah aku, karena aku merasa sendirian dan tidak mempunyai penolong. Aku mohon padamu, gunakanlah kekuatan khusus yang diberikan kepadamu untuk memberikan kepadaku bantuan nyata dan segera mungkin di saat aku merasa bahwa bantuan itu hampir tidak ada. Dampingilah aku dalam kebutuhanku, masalah, dan penderitaanku, khususnya ….. (Sebutkan permohonan Anda.) dan sehingga aku dapat memuji Tuhan bersamamu dan semua orang terpilih selamanya.
Aku berjanji, oh Santo Yudas Tadeus, untuk selalu mengingat bantuan besar ini, untuk selalu menghormatimu sebagai rasul yang istimewa dan perkasa, dan untuk meningkatkan devosi kepadamu. Amin.
Semoga Hati Yesus Yang Maha Kudus selalu dihormati, dicintai di semua tabernakel sampai akhir jaman. Amin.
Semoga Hati Yesus Yang Maha Kudus dihormati dan dimuliakan sekarang dan selama-lamanya. Amin.
Santo Yudas Tadeus berdoa untuk kita, dan mendengarkan doa kita. Amin.
Terberkatilah hati Maria yang tak bernoda.
Terberkatilah Santo Yosef.
Terberkatilah Santo Yudas Tadeus di seluruh bumi dan sepanjang masa. Amin.
(Untuk menyebarluaskan devosi ini, tinggalkan 9 lembar di gereja selama 9 hari berturut-turut. Anda akan menerima intensi Anda sebelum hari ke-9 berlalu. Novena ini didoakan 6 kali selama 9 hari berturut-turut. Doa dijawab pada hari ke-9 atau sebelumnya dan belum pernah gagal.)
|
YESUS JURUSELAMAT DUNIADOA PEMBUKAANAllah Bapa Yang Maha Kuasa dan Maha Rahim, kami berdoa atas nama Kelompok Pelayanan Kasih dari Ibu yang Bahagia, bersama Ibu Maria kami datang kepada-Mu, mohon Berkat dan Perlindungan-Mu. Jauhkanlah kami dari segala kuasa kegelapan agar kami dapat berdoa dengan baik.
Karena Engkaulah Allah Yang Maha Kuasa, terpujilah Engkau di surga dan terpujilah Engkau di hati kami, kini dan selama-lamanya. Amin.
SAAT HENING Ciptakan suasana hening lahir batin. Sebutkan Nama Yesus terus-menerus dalam hati.
|
LITANI PASRAH(Pemimpin membacakan kalimat per kalimat, diulangi oleh umat)
|
Tuhan Yesus, terangilah hati dan pikiran kami dengan Roh Kudus-Mu.
Tuhan Yesus, ajarilah kami sabar dan tekun di saat kami berdoa.
Tuhan Yesus, ajarilah kami berdoa dengan baik.
Tuhan Yesus, ajarilah kami lebih percaya kepada-Mu.
Tuhan Yesus, ajarilah kami lebih pasrah kepada-Mu.
Tuhan Yesus, kami mohon Berkat-Mu.
Tuhan Yesus, kami mohon Rahmat-Mu.
Tuhan Yesus, kami mohon Belas Kasihan-Mu.
Tuhan Yesus, kami mohon Pengampunan-Mu.
Tuhan Yesus, ajarilah kami untuk mau mengasihi sesama kami.
Tuhan Yesus, ajarilah kami untuk mau mengampuni sesama kami.
Tuhan Yesus, kami rindu kepada-Mu.
Tuhan Yesus, kami cinta kepada-Mu.
Tuhan Yesus, hadirlah kami menyambut-Mu.
Tuhan Yesus, kami pasrah kepada-Mu.
DOA PASRAH (Diucapkan bersama-sama.)YA ALLAH YANG MAHA KUASA
PADA SAAT INI JUGA
JIWAKU KUSERAHKAN KEPADA-MU
KARENA ENGKAU YANG MEMPUNYAI BUMI INI
DAN AKU CIPTAAN-MU (3X) AMIN
Dilanjutkan dengan: (salah satu) doa Rosario satu kali Bapa Kami, tiga kali Salam Maria satu kali Bapa Kami, tiga kali Pujian kepada Ibu Maria
|
Salam Maria penuh rahmat, Tuhan sertamu
Terpujilah engkau di antara wanita dan terpujilah engkau kini dan sepanjang segala masa. (3X) Amin.
Kemuliaan kepada Bapa dan Putera dan Roh Kudus, seperti pada permulaan, sekarang, selalu, dan sepanjang segala abad. Amin.
Terpujilah Nama Tuhan Yesus, Ibu Maria, dan Santo Yosef, sekarang dan selama-lamanya.
Para Malaikat dan Para Kudus, Para Rasul yang ada di surga, Para Santo-Santa yang telah diberi kedamaian Tuhan, doakanlah kami. Amin.
Catatan: Doa Pembukaan dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Doa Pasrah dapat diawali Ibadat Sabda dan ditambah dengan ujud-ujud doa umat setelah Doa Pasrah. Bila Anda belum mengenal Doa Rosario atau Doa Salam Maria, Doa Pasrah boleh ditutup dengan Doa Bapa Kami. Dalam keadaan darurat, doakan langsung Doa Pasrah tanpa didahului litani, secara terus-menerus.
Doa Pasrah ini diajarkan sendiri oleh Ibu Maria untuk mengantar anak-anaknya kembali kepada Allah seutuhnya. Doakanlah ini secara pribadi, dalam keluarga, maupun dalam kelompok karena doa ini akan menguatkan Anda. Anda diminta menyebarluaskan Doa Pasrah ini agar tanda kasih dari Ibu Maria dapat sampai kepada anak-anaknya di seluruh pelosok Tanah Air.
|
Beberapa Pesan Khusus IBU MARIA: “Pesanku pada anakku Lucia (penampakan Fatima 1917) sesaat lagi akan terlaksana.” (mengenai tiga hari kegelapan) “Persiapkanlah dirimu dengan baik karena ini adalah Pemurnian bagi dunia.” “Apabila hari-hari kegelapan itu tiba, masuklah ke dalam rumahmu, berkumpul bersama keluargamu, tutuplah semua pintu dan jendela, nyalakan peneranganmu sendiri (lilin, lampu minyak, dll.) dan doakanlah DOA PASRAH ini bersama-sama, maka melalui Kuasa Allah, aku akan hadir menemani kamu dan kamu akan selamat.”
|
KELOMPOK PELAYANAN KASIH DARI IBU YANG BAHAGIA Jl. Kebon Rumput E-69 Cimahi 40521 Tlp. (022) 6610007
Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi: Paulus Nurbiyantoro (022-6641684) Bernadette Suroso (022-6035777) Veronika Titin Suradja (022-6120359) Florence Ola Wiranata (021-7350608) Maria Callista (021-7260528) Ingrid Robianto Koestomo (021-5851091) Teresita Wijayanti (0232-873207) http://www.hatiibuyangbahagia.com
|